Wednesday, February 25

Jual Beli Yang Dilarang Dalam Islam

Islam mengatur semua sendi kehidupan manusia di muka bumi ini. Salah satu yang di atur yaitu aturan jual-beli. Hal ini di atur agar dalam prakteknya, tidak terjadi tindak kecurangan, penipuan dan lainnya yang kedepannya akan merusak ukhuwah di masyarakat.
Berikut ini adalah beberapa hal yang dilarang Islam dalam kaitan jual beli :
1. Jual beli yang di haramkan
Islam melarang jual beli barang yang sudah jelas di larang dalam islam. Seperti bangkai, khamr, babi dan lainnya.
Islam juga melarang proses jual beli dengan cara menipu. Dengan cara memanipulasi barang yang tak layak jual kemudian di jual dengan harga tinggi seakan akan barang tsb berkualitas tinggi (berbohong).
2. Menjual barang yang tidak dimiliki
Haram hukumnya menjual barang kepada seseorang, padahal barang yang dijualnya tidak ada. Contoh : Seorang pembeli ingin membeli barang kepada penjual dan penjual tsb memastikan barang itu ada, lalu terjadi akad jual beli, dan uang sudah di terima penjual, padahal barang yang diperjualbelikan masih di cari oleh penjual tsb (barang tsb belum jadi milik penjual), dalam islam hal tsb haram hukumnya.
3. Jual beli dengan menggunakan undian (jual-beli Hashat).
Adalah proses jual beli dimana prosesnya dengan menggunakan undian atau ketangkasan. Jadi pembeli bisa membeli barang tsb dgn cara melakukan undian atau ketangkasan. Jadi tidak ada proses akad jual beli di sana
4. Jual beli Mulamasah (sentuhan)
Menyentuh berarti membeli, istilah itu yg dimaksud. Jadi islam mengharamkan proses jual beli yang seperti memaksa pembeli untuk membeli barang yang disentuh oleh calon pembeli.
Demikian beberapa hal dari sekian hal yang diharamkan dalam islam. Semoga kita semua di jauhi dari praktek jual beli tsb. Dan semoga kita "jadimengerti"
(Source : solusiislam.com)

Mungkin anda juga suka artikel lainnya :
Bantuan Hukum untuk Rakyat Miskin. Gratis..!!
Aturan Penggunaan Lampu Rotator dan Sirine
Cara Jitu memancing ikan di sungai dan danau
Apakah air minum anda layak untuk di minum?
Penjelasan ilmiah mengenai penyakit masuk angin, penyakit "sejuta umat"
Apakah perbedaan Jin, Setan dan Iblis?
Apa sih penyakit angin duduk itu?
Scan dokumen pakai ponsel Android
Jenis-jenis batu mulia yang sedang booming
Aplikasi pengukur kecepatan "speed gun" pada android
Daftar perguruan tinggi beasiswa penuh dan ikatan dinas
Greenwich Mean Time (GMT) apakah itu?
Observatorium Mohr, Observatorium tertua di Jakarta
Aplikasi engineering Handbook pada Android
Kenali Binatang berbahaya di sekitar Kita
Apakah yang dimaksud dengan terapi pengobatan bekam?

No comments: